♣ Football & Futsal Boots ~ Style First, Skill Later™ ♣

Tuesday, July 12, 2011

REVIEW - Nike Air Zoom Tiempo LAF


SHOOT : (8/10)
DRIBBLE : (7/10)
PASS : (8/10)
CONTROL : (8/10)
COMFORT : (8/10)
DURABILITY : (9/10)

KOMENTAR : 
Edisi khusus tiempo koleksi dari produk Lance Armstrong Foundation, upper yang terbuat dari suede membuat sepatu ini terlihat mewah n elegan. Perpaduan warna yang berhasil antara coklat dengan garis centang warna oranye serta bahan bagian heel sepatu berkilap jika terkena sorotan cahaya membuat sepatu ini sangat menangkap mata (eyecatching) 
Untuk urusan performa, menurut saya inilah sepatu nike ternyaman sampai saat ini. Bahan yang cukup kokoh untuk shoot keras ditunjang dengan teknologi airzoom di sekujur telapak kaki, (kalau biasanya airzoom hanya di telapak bagian heel dan selebihnya poron, kalo di sepatu ini full semua tapak kena airzoom) jadi rasanya empuk. Bahkan adiprene pangkat tiga pun masih kalah jauh dibandingkan teknologi peredam getar di sepatu ini.
Yang menjadi elemahan adalah masalah bobot sepatu yang di atas rata-rata sepatu futsal lain :berbusa:, serta  ujung sepatu yang tidak terlalu lancip yang cukup mengganggu jika orang tersebut gaya bermainnya suka melakukan tendangan chip atau umpan-umpan atas yang terukur.

Untuk sizing normal, paling nyaman 40.